Ticker

6/recent/ticker-posts

Budidaya Kepiting

 

Budidaya Kepiting. Selama ini, udang menjadi andalan ekspor non-migas Indonesia. Namun, sejak serangan virus white spot, produksi udang tambak menurun drastis. Bahkan informasi terakhir, udang Indonesia ditolak di Jepang.Penolakan ini bukan kali pertama terjadi. Kontaminasi antibiotik pada udang Indonesia ini mungkin ada kaitannya dengan serangan virus tersebut. Supaya hal ini tidak terjadi lagi maka semua komponen yang terlibat dalam perudangan Indonesia harus benar-benar berbenah diri. Sambil melakukan pembenahan dan perbaikan pada perudangan Indonesia, kepiting dapat dijadikan sebagai komoditas alternatif untuk meraup devisa. Ini mengingat, potensi kepiting di Indonesia yang sangat memungkinkan dan permintaan luar negeri yang tinggi. 

Sayang, prospek bisnis yang sangat menjanjikan ini belum mendapat perhatian yang cukup dari pengusaha. Padahal mulai dari pembenihan hingga budidayanya menjanjikan keuntungan yang besar. Akibatnya, Balai Budidaya Air Payau Takalar kewalahan melayani permintaan bibit yang cukup besar dari berbagai daerah di Sulawesi karena hanya institusi pemerintah itulah yang memproduksi bibit kepiting dan rajungan di daerah ini. Mungkin sudah saatnya pihak swasta mengambil alih tugas tersebut. Banyak faktor yang menyebabkan investasi dan usaha di bidang kelautan pada umumnya sangat rendah. Tapi yang paling utama adalah kebijakan pembangunan ekonomi yang belum memihak ke bidang ini serta belum dipahaminya potensi dan peluang usaha (bisnis) di bidang ini oleh kalangan pengusaha, perbankan, pemerintah, dan stakeholders lainnya. Karena itu, penulis mencoba memperkenalkan potensi dan peluang bisnis usaha kepiting ini agar dimasa yang akan datang kepiting dapat juga dijadikan komoditas andalan. Silahkan Download Untuk membacanya secara lebih lengkap. ^_^



Post a Comment

5 Comments

  1. Kayaknya menyenangkan juga ya kalau kita bisa melakukan budidaya kepiting. kalau punya modal dan keinginan pasti kita bisa juga budidaya kepiting.

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Apabila ada pesan maupun saran silahkan berbagi dan memberikan komentar sobat di sini. Sebelumnya Terimakasih :)